Setiap Tahun, Tatar Nusantara Tambahkan Desa Dampingan

291 dibaca

teknokra.co: Setiap tahunnya Tatar Nusantara menambahkan desa pendampingan. Hal ini disampaikan oleh Dadan Hamdani Muslih (Retanu Batch 1) dalam acara Roadshow Tatar Nusantara Menyapa Lampung di Gedung Rektorat Lantai 4 Unila, Sabtu, (6/4).

“Tahun 2017, Tatar nusantara memiliki 4 desa dampingan. Sedangkan tahun 2018 memiliki 8 desa dampingan, dan diperkirakan tahun ini mencapai 9-10 desa dampingan,” ujar Dadan.

Ia menambahkan, tahun ini Sekolah Relawan akan membuka pendaftaran Relawan Tatar Nusantara (Retanu) batch 3 pada 17 Juni – 10 Agustus mendatang. Sedangkan pelaksanaan tugas pada Bulan Desember 2019 di pelosok-pelosok nusantara.

Ia juga menjelaskan, syarat menjadi Retanu di antaranya Warga Negara Indonesia, belum menikah, usia 20-35 tahun. Memiliki jiwa yang kuat untuk membantu masyarakat marjinal. Membuat esai sesuai bidangnya seperti pendidikan masyarakat, pertanian, ekonomi kreatif, kesimasling, dan sehat jasmani dan rohani.

Laporan: Aghnia Nur Anisa

Editor: Tuti Nurkhomariyah

Exit mobile version