UKM Pencak Silat Unila Jadi Juara Umum Pomprov Lampung

499 dibaca

Teknokra.co: Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pencak Silat Universitas Lampung, meraih juara umum pada ajang Pekan Olahraga Mahasiswa (Pomprov) Lampung cabang olahraga pencak silat.

Perlombaan tersebut, diadakan selama empat hari mulai tanggal 28 sampai 31 Juli 2022. Universitas Muhammadiyah Metro menjadi tuan rumah dalam kontestasi tersebut.

UKM Pencak Silat Unila berhasil menyabet tujuh emas, dua perak, dan dua perunggu. Kesebelas mendali didapatkan berasal dari lomba kategori putra dan kategori putri.

Ahmad Dzikrillah (Teknik Survey dan Pemetaan’19), Salah satu peserta lomba kategori putra yang berhasil mendapatkan medali emas, Mengaku mendapatkan banyak pengalaman baru.

“Dalam sebuah tim itu sangat perlu, saling support dan peduli satu sama lain. karna support orang-orang di luar gelanggang sangat berpengaruh ke permainan saya di dalam pertandingan,” ujarnya.

Ahmad mengungkapkan bahwa ia harus menurunkan berat badan untuk persiapan lomba. Ia tak ingin mengecewakan pihak kampus dan teman-temannya yang telah memberikan dukungan.

“Tantangannya yang paling berat Cuma nurunin berat badan. Soalnya berat saya over, jadi harus nurunin sekitar 3-4 kg,” Ungkapnya.

Syefiah Nur Hanifah (Pend Jasmani’21) merupakan salah satu atlet yang mewakili kategori putri. Pengalaman ini merupakan yang pertama baginya dalam mewakili nama kampus di ajang perlombaan.

“Ini merupakan pengalaman pertama saya mewakili kampus Unila selama saya berkuliah,” ungkapnya.

Ia menceritakan dukungan dari sekitar untuknya selama mengikuti perlombaan. Hal tersebut menjadi motivasi bagi dirinya.

“Kedua orangtua saya, teman-teman serta tim, Mereka meyakinkan saya bahwa saya bisa menghadapi lawan tanding saya dan menjadi juara,” tuturnya.

Akhirnya, setelah mengikuti kompetisi, Syefiah berhasil mendapat medali emas. Ia berharap UKM tempatnya bernaung dapat terus menghasilkan prestasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

16 − eight =