Tingkatkan Solidaritas Antar LPM, Warta Jitu Adakan Kunjungan Virtual dengan UKPM Teknokra

272 dibaca

teknokra.com: LPM (Lembaga Pers Mahasiswa) Warta Jitu ULM (Universitas Lambung Mangkurat) adakan kunjungan secara virtual via Zoom Meeting dengan UKPM Teknokra, Sabtu (1/5). Kegiatan bertajuk “Wartulara (Warta Jitu Nusantara)” tersebut tersebut merupakan program kerja dari divisi PSDM (Pengembangan Sumber Daya Manusia) LPM Warta Jitu.

Pemimpin Umum LPM Warta Jitu, M. Khoirul Rizal mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk menjalin hubungan silahturahmi dan meningkatkan rasa solidaritas antara LPM Warta Jitu ULM dengan UKPM Teknokra.

“Dengan adanya kunjungan tersebut diharapkan, kita sesama lembaga pers mahasiswa bisa saling berjejaring dan bersolidaritas serta saling tukar menukar informasi entah itu secara organisasi maupun dalam pengembangan skill,” ujarnya.

Dalam kunjungan tersebut terdapat kegiatan yang dilakukan yaitu perkenalan masing-masing LPM, sharing session, games, serta saling berbagi pengalaman.

“Misalkan, dari LPM Warta Jitu belum memiliki suatu konten atau produk yang sudah diproduksi disuatu LPM tertentu sebagai acuan, dan ketika LPM Warta Jitu ingin mengembangkan produk tersebut dan mampu mengadaptasinya sudah ada gambaran bagaimana langkah-langkah pengerjaan sebuah produk tersebut,” ujarnya.

Ia berharap ke depannya LPM Warta Jitu dan UKPM Teknokra dapat saling menjalin kerja sama yang baik.  

“Harapan saya semoga kedua lembaga pers mahasiswa ini kedepannya mungkin bisa berkolaborasi bareng entah itu dalam membuat berita maupun produk lain kedepannya, meskipun keduanya dipisahkan oleh jarak ya,”ujarnya.

Pemimpin Umum UKPM Teknokra, Andre Prasetyo Nugroho (Pend. Sejarah ’18) mengapresiasi atas kegiatan kunjungan yang dilakukan oleh LPM Warta Jitu ULM. 

“Saya senang terlebih lagi saat saya melihat LPM Warta Jitu ULM mengadakan acara seperti itu ya saya sangat apresiasi terhadap apa yang mereka lakukan dalam kegiatan tersebut mereka sangat mempersiapkannya dan mereka benarbenar niat,” ujarnya.

Menurutnya banyak manfaat yang didapat dalam kegiatan kunjungan tersebut, salah satunya yaitu dalam hal menjalin relasi.

“Menurut saya sendiri dari kunjungan tersebut kita jadi tahu bahwa ada banyak LPM yang ada di Indonesia tidak hanya di Lampung saja, bahwa yang di Kalimantan maupun Papua juga banyak, dan Kunjungan tersebut menambah relasi juga saling bertukar pikiran dari sesama LPM,” pungkasnya.

Penulis: Abelia Rahma Dini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

19 + sixteen =