Teknokra.co : Mahasiswa kelompok Kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila) periode I 2024 mengadakan kegiatan Pos Kesehatan (Poskes) dengan tema “Kesadaran Masyarakat tentang bahayanya Hipertensi” di Desa Margo Makmur pada Sabtu, (3/2).
Kegiatan poskes bertujuan untuk memberikan edukasi kepada Masyarakat tentang dunia kesehatan. Masyarakat desa juga sangat antusias mengikuti kegiatan acara pos kesehatan tersebut dengan harapan mendapatkan edukasi dan pelayanan tentang kesehatan.
Acara ini juga diisi oleh masyarakat desa, terutama bagi kaum orang tua yang ingin konsultasi tentang Kesehatan dalam tubuhnya.
Oktiva Risma Wardhani (Farmasi’21), Penanggung jawab kegiatan Poskes menjelaskan, peran dari kelompok KKN Unila dalam kegiatan ini adalah memberikan pelayanan check up.
“Seperti mengukur tinggi & berat badan (IMT), melakukan tensi tekanan darah dalam tubuh, general check up (GCU), melakukan pemeriksaan kadar gula darah, kolesterol, asam urat, dan melakukan konseling untuk melakukan upaya pelayanan konsultasi masyarakat tentang kesehatan,” jelasnya.
Program poskes ini diharapkan agar membantu masyarakat terutama di desa Margo Makmur dalam pelayanan kesehatan serta menyadarkan bahayanya hipertensi bagi orang tua.
Anggota mahasiswa KKN Unila Periode 1 tahun 2024 di Desa Margo Makmur, Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, yaitu Fadlan Irawan (Ilmu Pemerintahan), Alen Nizar Asyari (Manajemen), Ilham Hadi Prasetyo (Perikanan dan Kelautan), Oktiva Risma Wardhani (Farmasi), Shabita Aqsha (Farmasi), Maiyomi Sanjaya (Akuntansi), dan Rosa Hilya Robiah (Akuntansi).
[RILIS]